Senin, 28 April 2014

MEMERIAHKAN ACARA MELEPAS MATAHARI 2013


Share

Atraksi Seni Meriahkan Acara Melepas Matahari 2013Acara melepas matahari 2013di  Kota Denpasar berlangsung di areal Patung Catur Muka, dengan dimeriahkan berbagai atraksi kesenian modern dan tradisional. Acara melepas matahari yang dirangkai penutupan even Denpasar Festival ke-VI, dihadiri Walikota Denpasar, IB Rai Dharawijaya Mantra; Wakil Walikota, IGN Jaya Negara; Sekda Kota, AA Ngurah Rai Iswara; Pangdam IX/Udayana, Mayjen TNI Wisnu Bawa Tenaya; Kapolresta, Dandim 1611/Badung, tokoh-tokoh masyarakat dan kepala SKPD.
Ketua panitia, AA Oka Suwetja, di hadapan undangan melaporkan, kegiatan melepas matahari 2013 merupakan satu rangkaian dengan kegiatan Denpasar Festival ke-6 yang digelar mulai 28 s.d. 31 Desember 2013. Kegiatan melepas matahari 2013 didukung ratusan seniman dari berbagai sekolah dan kantong-kantong seni yang ada di Kota Denpasar. Dengan kegiatan ini, diharapkan mampu mempererat dan mempertebal rasa persatuan dan persaudaraan antarsuku, ras dan etnis yang ada di Kota Denpasar, serta dengan rasa optimis dalam menyongsong datangnya Tahun Baru 2014.
Dengan mengambil tema “Denpasar Rumahku Kotaku, Creative In Motion” kegiatan ini dimulai sejak pagi hari dengan parade sanggar tari se-Kota Denpasar diikuti sekitar 4.000 penari. Dilanjutkan dengan atraksi marching band,  lomba melukis, festival permainan tradisional anak dan tetabuhan gambang klenengan oleh seka gambang Manika Shanti.
Acara melepas matahari 2013 didahului doa bersama lintas agama dipimpin Ketua FKAUB Denpasar, IB Wiana, dilanjutkan dengan parade atraksi kesenian dari beberapa sekolah yang ada di Kota Denpasar, seperti SD Cipta Darma, SD Raj Yamuna, Sekolah Dwijendra dll. Selanjutnya menjelang pergantian tahun,  ditutup dengan peniupan terompet tepat pukul nol-nol menandai datangnya tahun baru 2014. Di mana acara ini diliput live  stasiun televisi nasional. Menyongsong datangnya tahun baru 2014, Walikota Denpasar, IB Rai Dharamawijaya Mantra, mengajak segenap warga kota menyambut tahun baru dengan penuh rasa optimisme. ‘’Denpasar sebagai kota warisan budaya, tempat tumbuh dan berkembangnya berbagai budaya yang multi etnik harus tetap terjaga dalam bingkai NKRI,’’ ujarnya.
Walikota juga tak lupa mengucapkan terimakasih, atas segala dukungan yang diberikan, sehingga pembangunan di Kota Denpasar dapat berjalan sesuai rencana. Selain itu, Rai Mantra juga mengucapkan terimakasih dan dukungan semua pihak karena Denpasar Festival ke-6 dan menyambut Tahun Baru 2014 berjalan aman, kondusif dan lancar.  (Sumber : Raj Yamuna dan Denpost)

0 komentar:

Posting Komentar

Social Icons

SLIDE KEGIATAN

Featured Posts